Monday, March 27, 2006

Puisi bagus " Do'a ayah"

Robbi,
Bentuklah putraku menjadi manusia yang cukup kuat
untuk mengetahui manakala ia lemah
dan cukup berani menghadapi dirinya sendiri manakala ia takut
manusia yang bangga & teguh dalam kekalahan
jujur & rendah hati serta berbudi halus dalam kemenangan
bentuklah putraku
yang hasratnya tdk menggantikan yang sudah mati
putra yang selalu mengetahui Engkau dan insyaf
bahwa mengenal dirinya sendiri adalah landasan pengetahuan
 
Robbi,
aku mohon supaya putraku
jangan dipimpin di atas jalan yang mudah dan lunak
tapi di bawah tekanan dan desakan, kesulitan, tantangan
didiklah putraku supaya teguh berdiri diatas badai
serta berbelas kasihan kepada mereka yang gagal
bentuklah putraku
menjadi manusia yang hatinya jernih, yang cita-citanya tinggi
putra yang sanggup memimpin dirinya
sebelum dirinya berhasrat memimpin orang lain
putra yang menjangkau hari depan
namun tak melupakan yang lampau
dan setelah itu menjadi miliknya
Aku mohon putraku
juga diberi perasaan jenaka, supaya ia bisa serius
tanpa menganggap dirinya terlampau serius
beri juga ia kerendahan hati
supaya ia ingat kepada kesederhanaan dan keagungan asli
kepada sumber kearifan, kelembutan, dan kekuatan asli
 
dengan demikian
maka aku bundanya memberanikan diri untuk berbisik
HIDUPKU TAK SIA-SIA
 
                                                                                                                                                saduran bebas dari "doa ayah"
                                                                        Douglas mc. arthur



NB : dengan sedikit perubahan

dan berhubung bunda belum terpikir utk buat puisi sendiri, mungkin nanti yaa...